Kenali Tindakan dalam Pemeriksaan Oleh Dokter THT

Apakah anda mengalami gangguan pendengaran? berikut ini informasi mengenai tindakan dalam pemeriksaan oleh dokter THT.

pemeriksaan dokter THT

Gangguan Pendengaran

Mengalami gangguan pendengaran berarti mengalami kehilangan pendengaran pada salah satu sisi telinga atau pada kedua sisi telinga. Gangguan pendengaran menyebabkan tingkat pendengaran berkurang.mengalami gangguan pendengaran biasanya terjadi akibat paparan suara keras dalam waktu yang cukup lama sampai adanya masalah pada sistem saraf pendengaran.

Gangguan pendengaran terjadi pada telinga. Telinga merupakan salah satu organ penting dalam tubuh manusia yang berfungsi untuk mendengarkan. Fungsi telinga menerima dan menghantarkan bunyi maupun suara dari luar tubuh kita.

Telinga memiliki tiga bagian penting seperti telinga luar yang terdiri dari daun telinga memiliki fungsi untuk mengumpulkan gelombang suara dari lingkungan sekitar dan mengantarkan ke gendang telinga serta lubang telinga untuk mengantarkan suara menuju telinga bagian tengah terdiei dari osikel yang terdapat tulang martil, tulang landasan, dan tulang sanggurdi serta saluran eustachius. Terakhir telinga bagian dalam terdapat koklea dan saraf-saraf pendengaran.

Gangguan pendengaran terjadi apabila telinga mengalami hal-hal sebagai berikut seperti penumpukan cairan pada telinga tengah karena rhinitis atau pilek, mengalami otitis media atau mengalami infeksi telinga tengah, mengalami otitis eksterna atau infeksi telinga luar, serta mengalami gangguan atau kerusakan pada tuba eustachius atau saluran yang menjadi penghubung antara telinga dengan bagian hidung serta tenggorokan.

THT

Mengenal ap aitu THT? THT adalah singkatan dari Telinga Hidung Tenggorokan. THT memiliki fungsi penting untuk mendengar, bernafas, mencium aroma, berbicara, menelan makanan serta minuman. Apabila mengalami salah satu gangguan pada organ THT maka akan mengalami gangguan lainnya yang berkaitan dengan ketiganya. Oleh sebab itu, dianjurkan untuk menemui dokter spesialis THT.

Jika kesehatan THT tidak diperhatikan akan menimbulkan komplikasi serta resiko pada organ tersebut. Jenis penyakit yang seringkali menyerang organ THT adalah mengalami penumpukan serumen yang terjadi pada telinga, kemasukan benda asing pada hidung maupun telinga, telinga mengeluarkan cairan infeksi, gangguan pendengaran hingga ketulian, sinusitis pada hidung atau peradangan rongga sinus, laringitis atau pembengkakan pada dinding organ tenggorokan, dan lain-lain.

Organ THT

Melakukan konsultasi ke dokter THT dapat dilakukan dengan melakukan janji temu dengan dokter THT untuk menangani ketika mengalami gangguan kesehatan pada pendengaran. selain pendengaran, dokter THT akan membantu mengatasi permasalahan kesehatan telinga, hidung, dan tenggorokan.

Organ telinga, hidung, dan tenggorokan adalah tiga organ yang berbeda namun memiliki hubungan saling terkait dalam tubuh yang merupakan bagian dari sistem pernapasan. Ketiga organ telinga, hidung, dan tenggorokan memiliki kesamaan yaitu memiliki membrane mucus.

Pada organ telinga memiliki tabung eustachius yang merupakan kanal yang memiliki fungsi untuk mengatur tekanan di dalam telinga dan menerima irama gelombang suara. Kanal tabung eustachisu menghubungkan bagian belakang hidung dengan telinga.

Hidung,telinga, dan tenggorokan merupakan organ yang saling berhubungan, apabila salah satunya mengalami gangguan kesehatannya maka yang terjadi adalah organ lainnya akan mengalami gangguan. Seperti contoh, apabila mengalami flu, hidung terasa lembab, tenggorokan mengalami iritasi, dan kemampuan mendengar akan berkurang.

Konsultasi ke dokter THT

Saat mengalami gangguan pada organ telinga, hidung, atau tenggorokan maka lebih baik melakukan konsultasi ke dokter THT. Dokter THT merupakan dokter spesialisasi yang menangani gangguan pada telinga, hidung, dan tenggorokan. Apabila mengalami gangguan pendengaran, dokter THT akan bekerja sama dengan dengan otolaringolog. Otolaringolog berbeda dengan audiolog walaupun kedunaya merupakan spesialisasi dalam menangani masalah telinga.

Apabila melakukan konsultasi ke dokter THT, dokter akan mendiagnosa gangguan yang mempengaruhi telinga anda. kemudian, audiolog akan melakukan fokus penanganan apabila mengalami gangguan pendengaran dan tuli. audiolog merupakan dokter yang melakukan pemeriksaan terhadap kemampuan mendengar serta membantu untuk memilihkan jenis alat bantu dengar yang tepat untuk pasien yang mengalami kesulitan untuk mendengar.

Pemeriksaan THT

Ketika melakukan konsultasi kepada dokter THT, dokter akan melakukan pemeriksaan THT. Biasanya dokter akan mendiagnosis lewat penyakit atau gejala yang dialami oleh pasien. Dokter akan memberikan pengobatan awal seperti meresepkan jenis obat. Konsultasi ke dokter akan dilakukan apabila gejala semakin memburuk dan mempengaruhi aktivitas harian pasien.

Mengalami gangguan pada telinga, hidung, dan tenggorokan terjadi dengan ciri dan gejala umum seperti merasakan tenggorokan sakit. Biasanya ini terjadi tenggorokan mengalami infeksi. Gejala lain yang dirasakan adalah demam, kehilangan nafsu makan, dan merasakan kelelahan.

Melakukan pemeriksaan ke dokter dapat dilakukan ketika mengalami gangguan keseimbangan seperti merasakan pusing, cedera pada telinga, hidung, dan tenggorokan. Gangguan pada telinga, hidung, dan tenggorokan dapat kapan saja terjadi dengan proses begitu cepat. Hal ini dikarenakan jarak antara kepala dan leher sangat dekat. Gangguan pada kepala juga memerlukan konsultasi dengan dokter spesialisasi THT.

Tindakan Dokter THT

Jika mengalami gangguan pendengaran kemudian melakukan konsultasi ke dokter THT, dokter akan melakukan tindakan dengan mengumpulkan informasi kesehatan pasien dan rekan medis. Kemudian dokter akan melakukan tinjauan kondisi pasien. Dokter akan memeriksa gejala dan gangguan yang terjadi dengan pemeriksaan fisik dan tesseperti nasolaringoskopi.

Setelah melakukan pemeriksaan, dokter akan merekomendasi perawatan seperti mengonsumsi obat, melakukan gaya hidup sehat dengan berhenti merokok dan meminum alcohol.

Demikian informasi mengenai pengertian THT, dokter THT, konsultasi THT, dan pemeriksaan terhadap kesehatan THT. Semoga informasi yang diberikan mimin dapat membantu anda sebelum pergi memeriksakan kondisi kesehatan telinga, hidung dan tenggorokan anda.

Update Terkini

Ingin konsultasi lebih dekat?