Diskon Spesial Untukmu! Klik Disini
Mengenal Larangan Dan Hal Yang Harus Dilakukan Bagi Penderita Telinga Berdenging
Telinga berdenging dapat terjadi dalam kurun waktu yang sebentar bahkan lama. Agar sensasi dering tak bertambah buruk, penderita telinga berdenging perlu mengenal larangan dan hal yang perlu mereka lakukan untuk mengatasinya.
Sekilas Tentang Tinnitus
Telinga berdenging atau tinnitus merupakan sensasi ketika telinga mendengar suara dering. Hanya penderita tinnitus yang dapat mendengar suara dering ini.
Beberapa penderita tinnitus mendengar suara dering yang lembut. Namun, ketika suara dering terdengar terlalu keras, hal itu dapat menggangu konsentrasi penderitanya. Bahkan, suara dering yang keras juga dapat menyebabkan penderita sulit mendengar suara di lingkungan sekitarnya.
Tinnitus dapat terjadi pada semua kelompok umur. Akan tetapi, kebanyakan penderita tinnitus berasal dari kelompok usia lanjut di atas 55 tahun.
Tinnitus bukanlah sebuah penyakit. Namun, tinnitus merupakan sebuah gejala dari suatu penyakit.
Tinnitus seringkali dikaitkan dengan gangguan pendengaran. Hal tersebut tidak sepenuhnya salah. Sebab, kebanyakan penderita tinnitus juga melaporkan bahwa dirinya juga mengalami masalah pada pendengaran.
Selain itu, baik gangguan pendengaran maupun tinnitus dapat terjadi karena adanya kerusakan pada sistem pendengaran. Itulah sebabnya, ketika Anda mengalami tinnitus, Anda juga bisa mengalami gangguan pendengaran.
Penyebab Tinnitus
Sensasi suara dering pada telinga dapat disebabkan karena berbagai hal. Berikut ini adalah beberapa penyebab suara dering pada telinga.
- Penumpukan kotoran telinga atau serumen
- Cedera pada kepala atau leher
- Penyakit meniere, yaitu gangguan yang terjadi pada telinga yang dapat menyebabkan vertigo
- Gangguan pada pembuluh darah, misalnya tekanan darah tinggi dan peningkatan kolesterol
- Efek samping konsumsi obat tertentu
Hal yang Harus Anda Lakukan Saat Telinga Berdenging
Ketika Anda mengalami tinntius, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya agar tidak bertambah parah. Apa saja itu? Berikut ini adalah penjelasannya.
- Hindari kegiatan yang dapat memicu telinga berdenging.
- Hindari rasa cemas berlebihan dan stres agar tinnitus tidak bertambah buruk.
- Jagalah kualitas tidur. Sebab, kualitas tidur yang buruk akan meningkatkan kecemasan dan stres yang akan berdampak pada tinnitus. Agar dapat tidur dengan mudah, Anda bisa menggunakan bantuan peralatan atau aplikasi.
- Hindari faktor-faktor yang dapat menyebabkan telinga berdenging. Sebab, telinga berdenging tidak dapat disembuhkan, tetapi dapat dikelola agar suara dering tidak bertambah parah dan mengganggu penderitanya.
- Hindari konsumsi stimulan untuk sistem saraf. Contohnya konsumsi kafein pada kopi, alkohol, dan nikotin pada rokok.
- Hindari situasi yang dapat merusak pendengaran, seperti lingkungan dengan kebisingan yang berlebihan.
- Lindungi telinga dari cedera dan bahaya pekerjaan. Untuk menjaga telinga, Anda bisa menggunakan pelindung telinga.
- Segera periksakan diri ke dokter apabila telinga berdenging mengganggu aktivitas Anda sehari-hari, misalnya saat tidur, membaca, atau berkonsentrasi.
Hal yang Tidak Boleh Anda Lakukan Saat Telinga Berdenging
Ketika Anda mengalami tinnitus, ada beberapa hal yang tidak boleh Anda lakukan. Usahakan untuk tidak melakukan hal-hal berikut ini agar tinnitus tidak bertambah buruk.
- Mempercayai jika sensasi dering pada telinga dapat disembuhkan dengan obat herbal atau suplemen. Sebab, cara mengatasi tinnitus yang paling tepat adalah dengan melalui terapi suara atau penggunaan alat bantu dengar.
- Mengabaikan tinnitus dan tidak memeriksakan diri ke dokter khusus yang menangani masalah pendengaran.
- Tetap mengonsumsi atau melakukan hal-hal yang dapat menyebabkan sensasi dering pada telinga. Misalnya yaitu kurang tidur sehingga menyebabkan kualitas tidur buruk dan meningkatkan risiko stres, konsumsi kafein, rokok, alkohol, bahkan aspirin.
- Berada di lingkungan dengan volume suara yang keras.
Penutup
Demikian penjelasan mengenai tinnitus dan hal-hal yang boleh dilakukan serta tidak boleh dilakukan oleh penderita tinnitus. Sebagai salah satu gejala adanya penyakit, maka Anda tidak boleh mengabaikan tinnitus ini.
Segeralah periksakan diri ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat. Sehingga, telinga berdenging tidak akan memburuk. Jika Anda membutuhkan alat bantu dengar, Anda bisa mengunjungi AQM Hearing Center.
—
Sumber Foto : Photo by Towfiqu barbhuiya