Gangguan Pendengaran dan Vertigo

Telinga manusia adalah organ indera luar biasa yang memungkinkan kita mendengar dan berkomunikasi dengan dunia di sekitar kita. Telinga kita memanjakan kita dengan suara-suara yang menenangkan seperti musik, kicau burung, dan potongan daun. Mereka juga memperingatkan kita tentang bahaya: kendaraan mendekat atau anak-anak berteriak kesakitan. Mendengarkan adalah salah satu cara terpenting kita menerima informasi. Dengan mendengarkan, Anda bisa belajar, tertawa, dan menangis. Masalah pendengaran dan telinga dapat berdampak signifikan pada keterampilan komunikasi dan kualitas hidup secara keseluruhan.

Gangguan pendengaran dapat disebabkan oleh berbagai faktor: kontak yang terlalu lama dengan suara keras, keturunan, penyakit, usia 65. Gangguan pendengaran bisa membuat frustasi, terutama ketika menjadi sulit untuk berkomunikasi dengan orang lain. Orang dengan gangguan pendengaran yang parah juga bisa berbahaya Karena mereka mungkin tidak dapat mendengar potensi bahaya, sirene, atau peringatan lainnya.

Apa itu Vertigo?

Vertigo adalah kondisi yang membuat penderitanya mengalami pusing hingga merasa dirinya atau sekelilingnya berputar. Meski sering kali dianggap sebagai suatu penyakit, vertigo sebenarnya merupakan gejala dari penyakit atau kondisi lain.

Keterkaitan Gangguan Pendengaran dan Vertigo

Gangguan pendengaran dan vertigo cukup berkaitan. Karena vertigo dapat terjadi karena bermasalahnya organ keseimbangan. Hal tersebut dapat terpengaruh oleh suatu bagian dari dalam telinga. Walau faktanya, keseimbangan berasal dari tiga indra tubuh yang berbeda, yaitu organ di telinga bagian dalam, sistem visual, serta otot dan sendi dalam tubuh.

Banyak hal yang dapat menyebabkan seseorang mengidap vertigo. Hal tersebut dapat disebabkan oleh penyakit meniere, yaitu gangguan telinga bagian dalam yang disebabkan oleh akumulasi cairan dan tekanan di labirin telinga. Hal tersebut adalah sebuah sistem yang berfungsi untuk mengirimkan sinyal suara dan keseimbangan pada otak. Maka dari itu, gangguan pendengaran dan vertigo dapat terjadi secara bersamaan.

Penyakit Meniere dapat berkembang secara bertahap dengan gejala seperti pusing, tinnitus, telinga terasa seolah – olah penuh, dan gangguan pendengaran pada frekuensi rendah. Pusing yang dialami seseorang bisa sangat parah sehingga penderita merasa mual, muntah, dan kehilangan keseimbangan. Anda mungkin merasa lelah selama beberapa jam setelah pusing terjadi.

Penyakit Meniere

Penyakit Meniere adalah kelainan pada telinga bagian dalam yang menimbulkan gejala berupa pusing berputar (vertigo), telinga berdenging (tinnitus), tuli yang hilang timbul, dan tekanan pada telinga bagian dalam. Gangguan pendengaran dan vertigo dapat menjadi tanda awal gejala penyakit Meniere.

Pada dasarnya, telinga bagian dalam memiliki dua fungsi utama: mengubah getaran gelombang suara menjadi sinyal yang dikirim ke otak, dan menjaga keseimbangan. Kedua fungsi tersebut dapat tercapai berkat adanya endolimfa di telinga bagian dalam. Pasien dengan penyakit Meniere memiliki cairan endolimfa yang abnormal, yang menyebabkan gangguan pendengaran dan keseimbangan. Penyakit Meniere adalah penyakit kronis atau jangka panjang. Namun, gejala tidak selalu muncul dan apabila gejala penyakit Meniere muncul, mereka muncul pada waktu – waktu tertentu. Beberapa pasien dapat mengenali pemicu gejala, sementara yang lain tidak.

Informasi Lebih Lanjut

Mengalami gangguan pendengaran dan vertigo dalam waktu bersamaan tentu sangat tidak nyaman dan menyiksa. Akibatnya kegiatan dan kewajiban yang sedang anda jalankan akan tidak maksimal dan terbengkalai. Jika anda mengalami gangguan pendengaran dan vertigo, sebaiknya anda mengkonsumsi diuretik yang berfungsi untuk mengurangi frekuensi vertigo. Perubahan pola makan juga perlu anda lakukan untuk mengurangi gejala. Namun, jika belum terjadi perubahan, mungkin anda perlu menjalani terapi perfusi intratympanic.

Jika anda merasa belum yakin dan ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, anda dapat mengunjungi AQM Hearing Centre. AQM Hearing Centre akan membantu anda mendapatkan solusi penanganan yang tepat. Anda juga dapat berkonsultasi dengan profesional kesehatan pendengaran untuk informasi lebih lanjut. Mari bersama – sama menuju Indonesia yang lebih sehat.

Ingin konsultasi lebih dekat?