Diskon Spesial Untukmu! Klik Disini
8 Cara Meningkatkan Pendengaran Anda
Apakah anda merasakan fungsi pendengaran tidak maksimal? Berikut cara meningkatkan pendengaran untuk anda.
Organ Pendengaran
Telinga atau organ pendengaran kita terdiri atas telinga bagian luar, telinga bagian tengah, dan telinga bagian dalam. Fungsi organ pendengaran adalah untuk mendengar sekaligus sebagai sistem keseimbangan pada tubuh,
Perlu diketahui jika organ pendengaran tidak dijaga dan dirawat dengan baik maka akan menimbulkan gangguan pendengaran. apabila gangguan pendengaran tidak diberikan pengobatan akan memicu gangguan pendengaran kronis yang mempengaruhi fungsi pendengaran.
Cara meningkatkan pendengaran
Gangguan pendengaran akan memicu pendengaran menjadi sulit mendengar dengan normal. Oleh sebab itu, harus menjaga kesehatan pendengaran. selain itu, fungsi pendengaran juga dapat ditingkatkan. Berikut ini cara meningkatkan pendengaran untuk anda.
1. Membersihkan telinga
Kotoran telinga dapat menyebabkan pendengaran terganggu. Cerumen atau kotoran telinga sebenarnya merupakan mekanisme pertahanan alami dari telinga untuk melindungi telinga bagian dalam dari partikel asing, bakteri, dan infeksi. Kotoran telinga dikeluarkan oleh kelenjar khusus yang terletak pada telinga bagian luar.
Cerumen atau kotoran telinga yang menumpuk akan menyebabkan gangguan pendengaran. oleh sebab itu, menjaga kebersihan telinga perlu dilakukan untuk meningkatkan pendengaran. cara mengeluarkan kotoran dengan memberikan obat tetes telinga atau dengan perawatan dokter.
2. Melakukan Latihan pendengaran
Organ pendengaran dapat mendeteksi suara kemudian akan ditafsirkan oleh otak. Melakukan Latihan pendengaran dapat memperkuat keterampilan pemahaman pendengaran yang akan dibantu otak agar dapat menjadi pendengar yang lebih baik.
Cara melakukan Latihan pendengaran dapat dilakukan dengan dua kegiatan seperti berjalan-jalan di hutan atau pantai. Saat anda melakukan jalan-jalan, anda dapat fokus pada lingkungan kemudian tulis semua yang didengar mulai dari kicauan burung hingga hembusan angin. Ulangi Latihan selama beberapa hari.
Latihan pendengaran kedua dapat dengan cara meminta pasangan untuk membacakan sebuah buku atau majalah tentang topik yang tidak dikenal. Setelah setiap kalimat coba ulangi apa yang dikatakan pasangan. Lakukan Latihan secara konsisten kemudian nyalakan tv pada latar belakang atau tempat yang bising.
3. Berolahraga secara rutin
Melakukan olahraga secara rutin dapat mempengaruhi semua indera termasuk indera pendengaran. Dengan olahraga secara rutin tubuh akan sehat serta dapat membantu melancarkan aliran darah menuju ke seluruh tubuh.
Cara meningkatkan pendengaran dapat dengan olahraga rutin selama 20 hingga 30 menit setiap hari. Olahraga ringan dapat dilakukan dengan cara berjalan atau jogging di sekitar tempat tinggal.
4. Melakukan yoga
Yoga dapat bermanfaat bagi kesehatan terutama indera pendengaran. Dengan melakukan yoga secara teratur akan memberikan manfaat yaitu tubuh menjadi lebih rileks, lentur, mood yang baik, dan tubuh yang sehat. Yoga juga dapat mempertajam pendengaran.
Jika anda tertarik untuk melakukan yoga, anda dapat melakukannya di rumah dengan bantuan video dari internet. Cobalah untuk melakukan gerakan yoga yang mudah dan nyaman untuk tubuh.
5. Berhenti merokok
Merokok dapat meningkatkan resiko mengalami gangguan pendengaran bahkan kehilangan pendengaran. oleh sebab itu, cara untuk mempertajam pendengaran dengan cara berhenti merokok. Merokok dapat menyebabkan aliran darah dan oksigen yang menjaga sel-sel agar tetap sehat terlebih pada telinga akan terhambat. Hal ini terjadi karena hambatan nikotin dan karbon monoksida rokok.
Seseorang yang merokok menurut penelitian oleh Journal of the Association for Research in Otolaryngology lebih rentan mengalami penurunan pendengaran. studi lain di Jepang juga menyebutkan bahwa seorang perokok lebih cenderung mengalamo gangguan pendengaran hingga memasuki angka 60%
Selain itu, merokok juga dapat mengiritasi lapisan telinga tengah dan mengganggu fungsi saluran tabung eustachius. Kandungan nikotin pada rokok dapat menyebabkan tinnitus atau telinga berdenging. Kemudian rokok juga dapat mengganggu neutrotransmiter yang membawa pesan dari saraf pendengaran menuju otak.
6. Menghindari penggunaan obat-obatan secara berlebih
Penggunaan obat-obatan secara berlebih atau dalam jangka waktu lama dapat memicu terjadinya gangguan pendengaran. jenis-jenis obat tersebut adalah antibiotik, pencegah kanker, aspirin yang memiliki dosis tinggi.
Jika anda diharuskan mengonsumsi jenis-jenis obat-obatan yang memicu terjadinya gangguan pendengaran lebih baik untuk melakukan konsultasi ke dokter agar mendapatkan dosis yang tepat. Apabila sudah sembuh hindari mengonsumsi obat lagi secara berlebihan.
7. Tes pendengaran
Cara meningkatkan pendengaran dapat dilakukan dengan tes pendengaran. anda dapat melakukan tes pendengaran di dokter THT. Konsultasikan kondisi pendengaran anda secara rutin untuk mengenali gangguan pendengaran secara dini.
8. Mengonsumsi makanan bergizi
Mengonsumsi makanan yang bergizi seperti makanan yang mengandung vitamin dan mineral dapat meningkatkan fungsi pendengaran. selain itu kandungan asam folat untuk meningkatkan sirkulasi ke telinga serta produksi energi dalam sel yang bertanggung jawab untuk pendengaran.
Kandungan magnesium membantu fungsi saraf yang sehat dalam sistem pendengaran serta membantu mencegah kerusakan pada lapisan dalam arteri. Zink untuk pendengaran dapat melindungi sel-sel rambut didalam telinga yang bertanggung jawab untuk memancarkan getaran yang dapat mengirim sinyal listrik menuju otak.
Kandungan seng membantu sistem kekebalan serta membantu mencegah infeksi pada telinga. Vitamin B memberikan manfaat bagi telinga yaitu pengaturan kadar cairan dan optimalisasi penggunaan oksigen.
Demikian informasi mengenai cara meningkatkan pendengaran. semoga informasi yang diberikan dapat menambah wawasan kepada pembaca.